Рет қаралды 3,110,825
Setiap tahunnya, Jakarta selalu dibanjiri ratusan pendatang baru. Mereka datang dengan maksud untuk mengadu nasib di ibu kota. Tak jarang, kemunculan para pendatang justru malah menimbulkan dilema baru bagi Pemerintah Daerah DKI Jakarta.
Kehadiran para pendatang baru yang tak disertai keahlian sepadan mengakibatkan bertambahnya angka pengangguran dan meningkatnya kriminalitas di Jakarta. Lantas, mereka pun memilih jalan pintas, meskipun terlarang.
Mereka yang menyadari kerasnya hidup di Jakarta, rela tinggal di mana saja. Termasuk hidup di bawah pipa saluran air milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) ini. Ada pahit manis kehidupan para pendatang di dalamnya.
Kolong pipa ini telah dijadikan tempat tinggal sejak tahun 1980-an. Penghuninya bergantian datang dan pergi. Ada yang memilih pergi dan menyewa kontrakan. Ada juga yang pulang ke kampung halaman.
Ini kisah tentang para pendatang yang memilih bermukim di tempat tak lazim. Simak videonya.
-------------------------------------------------
Visit us: www.merdeka.com/
Follow Twitter: / merdekadotcom
Facebook: / mdkcom