Pantai Ungapan Ideal untuk Campervan dan Kano di Malang Selatan @apabagaimanachannel

  Рет қаралды 271

Apa Bagaimana Channel

Apa Bagaimana Channel

Күн бұрын

Pantai Ungapan Ideal untuk Campervan dan Kano di Malang Selatan @apabagaimanachannel
Jumpa lagi dengan apa bagaimana channel
Kita beranjak meninggalkan Kawasan Pantai Tanjung Penyu dan melanjutkan perjalanan menjelajahi Pantai-pantai di Jalur Lintas Selatan Kabupaten Malang.
Pantai berikutnya yang kita eksplorasi adalah Pantai Ungapan.
Pantai Ungapan secara administratif masuk Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Panjang Jalan Lintas Selatan Malang yang dilintasi dari pertigaan Pantai Tanjung Penyu menuju pertigaan Pantai Ungapan adalah 550 meter dan dapat ditempuh hanya dalam waktu 1 menit saja.
Mengikuti JLS sampai menemui jembatan Bajulmati. Jika telah tiba di jembatan ini, artinya telah dekat dengan Pantai Ungapan.
Dari Kota Malang jaraknya sekitar 63 km dan dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 1 jam 57 menit perjalanan dengan kendaraan bermotor.
Dari pertigaan Jalan JLS Malang menuju ke Pantai Ungapan langsung masuk ke Pintu Tiket begitu belok di pertigaan Pantai Ungapan.
Harga tiket Rp 10.000 per orang
Mobil Rp. 15.000
Motor Rp. 10.000
Fasilitas yang disediakan bagi pengunjung, antara lain:
Toilet
Mushola
Area camping untuk tenda maupun untuk Campervan / Motorhome.
Rumah makan / Warung makan
Gazebo-Gazebo
Bangku-bangku kayu
Saat ini Pantai Ungapan dikelola oleh Perum Perhutani.
Di pantai ini kita disuguhi panorama laut lepas yang mengagumkan. Gradasi air laut yang biru adalah salah satu yang menarik.
Di pantai ini bisa memarkirkan kendaraan maupun campervan tepat di bibir pantai sambil menyaksikan deburan ombak.
Nama Ungapan berasal dari Bahasa Jawa yang berarti muara sungai atau pertemuan antara sungai dan laut.
Pantai Ungapan sebenarnya masih satu garis dengan Pantai Bajulmati. Namun karena Pantai Bajulmati sangat panjang sehingga akhirnya dibagi menjadi beberapa pantai yaitu Pantai Ungapan, Pantai Bajulmati dan Pantai Jelangkung.
Struktur pantai yang melandai lalu langsung curam membuatnya sangat berbahaya untuk berenang di sini.
Karakter laut dengan ombaknya yang tenang di kejauhan dan agak membesar ketika mencapai bibir pantai ini kurang cocok untuk berenang ataupun surfing. Karakter seperti ini lebih cocok untuk paddling dengan mendayung kano atau sampan berkeliling pantai, ataupun untuk snorkeling ataupun menyelam.
Di sekitar Pantai Ungapan kita bisa menemukan berbagai sajian kuliner.
Kita bisa bersantai di tempat ini sambil menikmati pemandangan pantai.
Pantai Ungapan juga cocok bagi yang hobby camping dengan campervan.
Pantai Ungapan dikenal sebagai lokasi perkemahan, bahkan ada lokasi kemah khusus, yaitu Pantai Ungapan Bumi Perkemahan. Dengan berkemah di kawasan ini, wisatawan dapat menikmati Pantai Ungapan lebih lama dan dapat melihat keindahan sunrise serta sunset.
Namun demikian Kontur tanah yang miring agak sulit menemukan area yang sesuai untuk tenda biasa.
Muara di dekat pantai Ungapan adalah muara sungai Panguluran. Muara ini sering disebut juga Muara Bajul Mati.
Terdapat wisata perahu bagi yang ingin menyusuri sungai Bajulmati dan menyusuri pantai. Tersedia juga perahu kano untuk disewa.
Sewa Ban / Pelampung Rp 5.000
Sewa Perahu Susur Sungai Rp100.000 max 10 org
Bebek-bebekan max 2 orang Rp.25.000 per 30 menit
Naik ke Gunung Getun Rp 10.000 per orang
Terdapat daerah perbukitan di kiri kita ini yang dikenal dengan Gunung Getun.
Di atas Gunung Getun ini kita dapat menikmati keindahan pantai. Banyak wisatawan yang mengambil tempat ini untuk melihat sunset dan sunrise.
Sungai di sini dinamakan Sungai Panguluran atau Sungai Bajulmati.
Nama “bajul” dalam bahasa Jawa berarti buaya. Pada tahun 1931 saat banjir besar melanda kawasan sekitar pantai. Saat itu, warga menemukan seekor buaya yang sudah terkapar mati di pesisir pantai. Dari situlah nama Bajul Mati muncul.
Terima kasih sudah menonton 🙏
Mohon maaf jika ada kesalahan ataupun kekurangan.
Jangan lupa
👍 Like
🗣️ Comment
⏩ Share
✅ Subscribe dan
🔔 Tekan Tombol Loncengnya
agar channel ini tetap ada dan dapat terus membagikan informasi, pengetahuan, dan pengalaman yang mudah-mudahan bermanfaat 🙏
Dan kami doakan Anda mendapatkan Pahala dan Rezeki yang berlimpah ruah serta bahagia lahir dan batin. 🙏
Wassalam
Sampai Jumpa Lagi di Video selanjutnya.
Ciao
@apabagaimanachannel
#wisatapantaijawatimur #destinasiwisatajawatimur #rekomendasitempatwisata #wisatapantaimalang
#wisatapantaiselatan
#campingdipantai
#campervan
#pantaiungapan

Пікірлер
Pantai Goa Cina cocok untuk Camping di Malang Selatan | @apabagaimanachannel
34:15
Pantai Ngliyep Masih Menjadi Destinasi Favorit Wisata Pantai di Malang Selatan
37:15
Ozoda - Lada ( Official Music Video 2024 )
06:07
Ozoda
Рет қаралды 21 МЛН
Don't look down on anyone#devil  #lilith  #funny  #shorts
00:12
Devil Lilith
Рет қаралды 20 МЛН
Как мы играем в игры 😂
00:20
МЯТНАЯ ФАНТА
Рет қаралды 3,4 МЛН
Kondisi Terkini Pantai Bajulmati Usai Diterjang Ombak Tinggi
26:10
Apa Bagaimana Channel
Рет қаралды 156
Pantai WONOGORO Malang yang lagi VIRAL !! Suasana Asli begini toh..
20:25
Kondisi Pantai Wonogoro saat ini setelah viral di Malang ‼️
23:24
Snorkeling Di Pantai Tiga Warna | Pantai Tiga Warna Terbaru
28:07
Ozoda - Lada ( Official Music Video 2024 )
06:07
Ozoda
Рет қаралды 21 МЛН