Рет қаралды 383
Halo #KawanBRIN
Riset adalah bagian penting dari kebudayaan umat manusia. Riset tidak hanya mendukung pelestarian budaya bangsa tetapi juga menjadi alat strategis untuk menjawab tantangan yang dihadapi Indonesia. BRIN berupaya mempromosikan hasil riset dan inovasi kepada masyarakat luas, memperkuat kolaborasi lintas sektor, dan memanfaatkan teknologi untuk memperkenalkan seni dan budaya Indonesia ke kancah global.
Dalam episode BRIN Talkshow kali ini, Jaya Suprana, seorang budayawan dan pendiri Museum Rekor Dunia Indonesia, berbincang bersama Laksana Tri Handoko, Kepala BRIN, untuk membahas bagaimana riset dan inovasi dapat mendukung pelestarian budaya Indonesia. Diskusi ini mengupas sinergi antara seni, budaya, dan ilmu pengetahuan dalam membangun Indonesia yang lebih baik di era globalisasi.
Riset Inovasi Untuk Indonesia Maju
BRIN TV, TV Riset Zaman Now!!!
Salam
Biro Komunikasi Publik, Umum dan Kesekretariatan BRIN
Tentang BRIN
Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) adalah lembaga negara Republik Indonesia yang diamanatkan untuk melakukan penelitian, pengembangan, pengkajian, dan penerapan, serta invensi dan inovasi yang terintegrasi. BRIN dibentuk untuk memperkuat ekosistem riset dan inovasi nasional. Audio visual dengan ragam jenis yang ditayangkan di kanal KZbin BRIN diharapkan dapat membuka ruang dialog antara sivitas BRIN dengan publik.
==========
Ketahui lebih banyak tentang BRIN melalui:
Website: www.brin.go.id/
Twitter: / brin_indonesia
Instagram: / brin_indonesia
Facebook: / brin.indonesia
Tiktok: / brin_indonesia