Рет қаралды 1,203
Huta Gurgur.
Huta gurgur merupakan sebuah perkampungan orang batak dimana penduduknya masih merupakan satu keturunan marga, yaitu marga sagala. Huta gurgur memiliki potensi alam wisata yang tidak kalah jauh dengan wisata alam lainnya
Yang pertama, Aek bunga - bunga
Aek bunga - bunga dalam bahasa indonesianya disebut sebagai air bunga - bunga.
Aek bunga - bunga merupakan salah satu mata air yang terdapat di desa huta gurgur.sejarah pembentukannya tidak diketahui karena kurangnya sumber pengetahuan tentang hal tersebut. Mata air yang terpancar sangat jernih. Bisa dikonsumsi langsung karena air tersebut belum tercemar sama sekali dan masih alami. Aek bunga - bunga diyakini orang batak sebagai tempat sacral sehingga ada masyarakat yang melakukan ritual di sekitar pancuran aek bunga - bunga tersebut. Ada tiga matanimual atau sumber mata air yang dikelola masyarakat untuk dipergunakan sehari-hari.
• Sumber pertama, didirikan sebuah bak yang berbentuk rumah adat batak. Masyarakat sering menggunakannya untuk mandi dan minum
• Sumber kedua, berbentuk seperti sumur yang dialiri 2 buah pancuran yang dikelilingi batu-batuan besar. Masyarakat sering menggunakannya untuk mandi dan minum, di saluran pembuangan, masyarakat memanfaatkannya sebagai tempat penyucian.
• Dan yang ketiga, dibangun sebuah kolam renang
Lokasinya terletak di Dusun I, yaitu sihudon. Ditumbuhi pohon-pohon besar membuat aek bunga-bunga terasa sejuk sepanjang hari.