Рет қаралды 149
Kali ini DailySEO ID menemukan case study menarik, sebuah website bisnis, dari provider CRM lewat WhatsApp, yang blog-nya itu tidak bisa diakses dari manapun di website utama.
Di video ini, Anda akan melihat dalam hanya sekitar 7 menit, perbaikan SEO seperti apa yang bisa dilakukan oleh pemilik bisnis ini.
Insight/summary-nya:
1. Website utamanya perlu diubah dari sekedar single-page landing page saja, menjadi sebuah website yang full strukturnya (kata kunci: taxonomy/site structure)
2. Blog-nya harus berada di website yang sama dengan website utamanya (memiliki menu navigasi yang sama)
3. Berikan link ke blog dari website utamanya (dan sebaliknya) di menu navigasi
Hal baik yang perlu dilanjutkan: strategi konten blog-nya sudah relevan dengan bisnis dan target audiensnya. Silakan dilanjutkan.
Jika bisnis Anda membutuhkan bantuan profesional dalam hal SEO, untuk bisa membantu mencapai tujuan bisnis Anda, silakan manfaatkan 30 menit konsultasi SEO gratis. Hubungi kami lewat Instagram [at]dailyseo.id