Рет қаралды 243,742
INILAH WUJUD ISTANA PRABU SILIWANGI..! Moksa Prabu Siliwangi Di Tanah Parahyangan
Sejarah Nusantara Di Indonesia sangat dekat kaitannya dengan sang Tokoh Prabu Siliwangi, beliau adalah Putra dari Niskala Wastu Kencana bergelar Prabu Raja Jaya Dewata.
Gelar Prabu Siliwangi adalah bermakna silih asah silih asih sehingga namanya mewangi dan pengganti dari raja mewangi dari kerajaan Subda Padjajaran, Kisah Tanah Sunda sangat dekat kaitannya dengan kerajaan Padjajaran dan menjamani era keemasan ketika Raja Prabu Siliwangi yang bernama Sri Baduga Maharaja.
Kerajaan Sunda adalah kerajaan yang pernah ada antara tahun 932 dan 1579 Masehi di bagian barat pulau Jawa, sekarang bagian dari provinsi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, sebagian wilayah barat Provinsi Jawa Tengah, serta meliputi sebagian wilayah selatan Pulau Sumatra. Kerajaan ini merupakan penerus dari Kerajaan Tarumanagara yang bercorak Hindu dan Buddha, kemudian sekitar abad ke-14 diketahui kerajaan ini telah beribu kota di Kawali serta memiliki dua kawasan pelabuhan utama di Kalapa dan Banten.
Kerajaan Sunda runtuh setelah ibu kota kerajaan ditaklukan oleh Maulana Yusuf pada tahun 1579. Sementara sebelumnya kedua pelabuhan utama Kerajaan Sunda itu juga telah dikuasai oleh Kesultanan Demak pada tahun 1527, Kalapa ditaklukan oleh Fatahillah dan Banten ditaklukan oleh Maulana Hasanuddin.
Secara tradisional, ingatan kolektif mengenai keberadaan kerajaan ini pada kalangan masyarakat Sunda terjaga dalam tradisi oral Pantun, yang banyak menceritakan masa-masa keemasan kerajaan, terutama mengenai legenda tentang Prabu Siliwangi, Raja Sunda paling populer.
Arti nama Siliwangi
Nama Siliwangi adalah berasal dari kata "Silih" dan "Wawangi", artinya sebagai pengganti Prabu Wangi. Tentang hal itu, Pustaka Rajyarajya i Bhumi Nusantara II/2 mengungkapkan bahwa orang Sunda menganggap Sri Baduga sebagai pengganti Prabu Wangi, sebagai silih yang telah hilang.
#kerajaansunda #istana #prabusiliwangi #kisahtanahsunda #sejarah #budaya #kearifanlokal #pulaujawa #ahliriwayat