Sejauh yang saya ketahui, pembiakan jakaba atau air jakaba itu untuk membiakkan mikroba yang ada di khususnya akar bambu. Mikroba ini sangat diperlukan tanaman untuk dapat dengan optimal menyerap unsur hara yang ada di tanah. Maka ada yang mengatakan air jakaba atau jakaba itu bukan pupuk. Kalau kita ingin agar pada air jakaba mengandung unsur-unsur yang diperlukan tanaman, maka saat membuat air jakaba perlu ditambahkan unsur lain yang diperlukan tanaman, misalnya kulit telur, pisang, daun kelor dan lain-lain sesuai kebutuhan unsur hara tanaman.