Рет қаралды 9,512
Assalamu’alaikum wr wb
Hi Sobat Althaf Barra Channel…
Kembali lagi dengan aku Althaf di Althaf Barra Channel
Di video kali ini ada pengalaman yang seru nih Guys..
Seperti yang sudah kita ketahui bersama, beberapa bulan terakhir, kita diminta untuk stay at home alias di rumah saja dan menjaga social distancing. Alhasil, sudah empat bulan lamanya aku tak pernah mengunjungi tempat keramaian, salah satunya adalah pusat perbelanjaan atau mall.
Nah, ini adalah untuk pertama kalinya aku main lagi ke mall. Eh, bukan main sih, tapi review “Soft Opening The Park Sawangan” yaitu mall baru di Kota Depok, yang jaraknya dekat sekali dengan rumahku. Terletak di Jalan Raya Parung - Ciputat No.1, Bojongsari, Kota Depok. Jaraknya dari rumahku hanya tiga kilometer saja lho! Jika menggunakan kendaraan mobil atau waktu tempuhnya hanya sekitar 5-10 menit. Asyik kan…?
Kemarin, Jumat, 3 Juli 2020, mulai pukul 10 pagi hingga pukul 8 malam, dilaksanakan “Soft Opening” yaitu pembukaan sebagian kecil tenant yang ada di The Park Sawangan. Ada Informa dan Ace Hardware, Toys Kingdom, Marugame Udon, Kopi Kenangan, Chatime, Batik Keris, Fisik Sport, Solaria, Kokumi, Samsung, dan Marketing Galery salah satu perumahan besar di sekitar Bojongsari, Depok.
Pusat perbelanjaan yang yang dikembangkan oleh PT Nirvana Wastu Pratama atau NWP Retail ini, banyak sekali diisi oleh tenant-tenant yang berkualitas. Mulai dari berbagai restoran, aneka makanan dan minuman camilan, Brand Fashion, Department Store, hypermarket, bioskop, dan lain sebagainya, ada di sini. Mall ini benar-benar termasuk mewah untuk lokasi yang jauh dari ibukota.
Beberapa tenant Nasional dan Internasional bergengsi akan mengisi The Park Sawangan, antara lain H&M, Cinema XXI, Matahari Department Store, Funworld, Kidzilla, Marugame, Starbucks dan hypermarket asal Uni Emirat Arab, Lulu Hypermarket.
Dengan beragamnya tenant yang tersedia, aku sekeluarga sepertinya akan lebih sering berkunjung nih! Bisa dibilang, “one stop shopping destination” karena The Park Sawangan menyediakan berbagai kebutuhan sehari-hari untuk seluruh keluarga. Wah, asiknya. Yuk kita intip satu per satu ya… Buat kamu yang masih di rumah aja, tenang biar aku yang kasih infonya dengan aman. Tetap jaga jarak, sering cuci tangan, dan pakai masker.
#theparksawangan #thepark #mall #malldepok #mallsawangan #mallmewah