Рет қаралды 41,128
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Ribuan tentara Prancis tiba di Lombok bersama Kapal Induk Perang Prancis, Charles De Gaulle.
Kehadiran tentara Prancis itu membuat TNI Angkatan Laut (AL) disiagakan.
Dikutip dari Tribun Lombok, hal itu disampaikan Danlanal Mataran, Kolonel Laut (P) Waluyo.
Ia mengatakan sebanyak 100 prajurit TNI AL disebar di laur dan darat untuk melakukan pengamanan.
“Itu menyebar di laut dan di darat,” ucap Waluyo, ditemui TribunLombok, Senin (3/2/2025).
Pasalnya, sebanyak 1.780 tentara Prancis melakukan aktivitas di sekitaran Lombok.
Tak hanya itu, TNI AL juga melakukan pengamanan secara tertutup terhadap awak Kapal Induk Prancis.
Perlu diketahui, ribuan prajurit Prancis sudah keliling ke sejumlah daerah di Lombok.
Paur Ops Lanal Mataram, Lettu Paut (P) Novie Ardian mengatakan kehadiran mereka di Lombok untuk berwisata.
Selanjutnya, kapal Prancis itu bertolak ke Bali pada Senin (3/2) dengan acara pelepasan.
Novie mengatakan perjalanan kapal perang Prancis melanjutkan perjalanan ke Bali untuk melaksanakan serangkaian kegiatan dalam kunjungan ke Indonesia.
Program: Tribunnews Update
Host: Maria Nanda Ayu Saputri
Editor Video: Muhammad Ulung
Uploader: Bintang Nur Rahman