Mimpi jadi nyata : Sepeda Gravel -Touring rakitan hemat biaya (dari komponen stok tak terpakai)

  Рет қаралды 5,396

danny kuswara

danny kuswara

Жыл бұрын

MERAKIT SEPEDA GRAVEL TIDAK MESTI DIMULAI DARI FRAMENYA, DAPAT MEMANFAATKAN KOMPONEN SEPEDA YANG TIDAK DIPAKAI, DENGAN TUJUAN AKHIR SEPEDANYA JADI !!
Merealisasikan keinginan memilki sepeda idaman adalah dambaan setiap pegowes, caranya beragam dari menabung untuk membeli sepeda jadi atau merakit dengan mengumpulkan komponennya secara bertahap. Kedua cara inilah yg umumnya dilakukan pegowes agar dapat memiliki sepeda yang dicita-citakannya.
Cara ketiga yang jarang dilakukan pegowes & sering dilakukan danny’s bike adalah merakit sepeda dari komponen stok yang tidak terpakai dengan tahapan sebagai berikut :
1. Mengumpulkan komponen sepeda yang tidak digunakan (stok) sebagai bahan rakitan yang cocok untuk sepeda yang akan dirakit. Karena tujuan perakitan jenis sepedanya adalah “Gravel-Touring”, maka komponen yang diperlukan juga harus sesuai untuk kebutuhan tersebut.
2. Mencatat komponen apa saja yang masih kurang dengan mencantumkan spesifikasinya : jenis, merk, tipe dan ukurannya yang sesuai pasangannya agar dapat dirakit dengan dengan baik.
3. Komponen yang telah tersedia dapat dirakit secara bertahap sambil menunggu pembelian komponen lainnya yang belum ada. Perakitan terus berlangsung setiap ada tambahan komponen sampai sepeda jadi secara lengkap.
Perakitan sepeda dengan cara ini memerlukan kesabaran karena pembelian komponennya dilakukan secara bertahap sesuai dengan ketersediaan dana. Waktu tunggu yg lama bahkan akan membuat kepuasan tersendiri bagi pegowes, terutama saat sepeda idamannya selesai dirakit. Paduan serasi dari bentuk & warna frame dengan komponen pilihan terlihat cantik, membuat kita tidak pernah puas memandangnya. Setelah dikendarai tentunya akan lebih memuaskan lagi karena memiliki tingkat kenyamanan yang memanjakan.
Siapapun yang menjalani proses perakitan sepeda dalam waktu yang relatif lama akan merasakan sensasi yang sama .....
Selamat menyaksikan !
Video Terkait :
1. “Perubahan Sepeda Hybrid menjadi Sepeda Gravel Hemat Biaya - ( • Perubahan Sepeda Hybri... )
2. “Ingin memiliki Sepeda Gravel yang berkualitas ? - ( • Ingin memiliki Sepeda ... )
3. “Satu lagi rakitan sepeda Gravel Mosso 730 GVL - ( • Satu lagi rakitan sepe... )
4. “Sepeda Gravel memang tiada matinya ! - ( • Sepeda Gravel memang t... )
SPESIFIKASI SEPEDA GRAVEL- TOURING MXL DANNY’S BIKE (HEMAT BIAYA)
- Produk : Tahun 2022
- Jenis Frame / Ukuran : Gravel bike / 46 cm
- Merk / Tipe : MXL / Gravel
- Material Frame : Alu Alloy Serial 6000
- Material Fork : Allu alloy - Steertube steel (koreksi pd video material fork adalah steel)
- Head set : Cage bearing ZS41/28.6 | ZS41/28.6
- Brake set : Shimano Deore SL M596
- Adaptor Caliper : Depan - IS to post mount F160 ; Belakang - tidak menggunakan
- Shifter : Shimano Deore M590 3 x 9 speed
- FD : Shimano Alivio T4000 3 x 9 speed
- RD : Shimano Deore M592 9 Speed Long Cage
- Crank : Shimano Acera M391 triple 3 x 9 speed (chainring 3 diganti 48t & chainring 1 diganti 20t)
- Bottom Bracket : Shimano BB ES300 ; panjang BB 118 mm
- Cassette : Shimano Alivio HG 400 11-36t 9 speed
- Chain : Shimano HG53 - 9 speed
- Wheelset & Hub : Entity Gravel Bike 700c (Thru Axle convert to Quick Release )
- Rotor Disc : Tektro 160 mm 6 bolt
- Handel Bar : Eterna 31.8 over size Alu alloy - 70 mm rise
- Stem : WAKE Alloy 90mm 45 degree ; 31,8mm clamp diameter
- Hand grip : Velo Attune 1185 - Lock Ring tipe tanduk
- Seat post : Wake 30,4 mm x 350mm
- Sadle : Velo Selle Royal
- Pedal : Wellgo M20 Ball Bearing
- Ban : Schwalbe Marathon Racer - 700 x 30c
Berat sepeda : 14 kg (termasuk rak dp & blk)
GEOMETRI FRAME SEPEDA GRAVEL, HYBRID DAN TOURING MIRIP
1. Untuk memperoleh sepeda Gravel tidak perlu secara kaku mempersepsikan sepeda Gravel karena penyebutan namanya dari pabrikan. Sepeda Gravel secara geometri mirip sepeda Hybrid dan Touring sehingga apabila menginginkan sepeda gravel dapat mengadopsi dari sepeda touring atau hybrid dengan hanya mengganti jenis bannya menjadi berkontur slick rock (rata ditengah bergerigi disamping)
2. Serial united ada yang khusus sepeda gravel yaitu Gavriil dengan frame Alu Alloy dan untuk United Callister dgn material Chromoly lebih cocok untuk sepeda touring yang membutuhkan frame yang kuat dan liat. Ada lagi United Rockford, sepeda serba guna bisa untuk medan gravel atau untuk touring dengan perlengkapan rak belakangnya.
3. Memilih sepeda Gravel bebas diadopsi dari jenis sepeda Hybrid atau Touring yang cocok sesuai selera tidak perlu terpaku pada nama Gravel, karena geometri frame Touring, Hybrid dan Gravel mirip. Dengan catatan untuk sepeda Gravel perlu frame yang ringan dari material Alu Alloy, bukan menggunakan material Chromoly atau Steel yang lebih berat bobotnya. Bahkan Polygon Path pun dgn stang flat bar sangat cocok untuk sepeda gravel untuk pegowes yang menginginkan stang rata yg lebih stabil pengendaliannya.
#merakitsepeda

Пікірлер: 88
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
TIMESTAMP : 00:28 Pengantar 02:11 Latar belakang perakitan sepeda gravel 07:35 Pemilihan komponen sepeda untuk perakitan dari stok yang tersedia 17:38 Kelanjutan cerita proses perakitan sepeda gravel 20:16 Inventarisasi daftar komponen sepeda yang harus dibeli 25:16 Cuplikan cerita hasil pembelian komponen baru via on line yang diterima 30:52 Penerimaan komponen lainnya yang dibeli via on line 35:17 Hasil perakitan yang berasal hanya dari wheelset menjadi sepeda gravel lengkap 37:04 Perakitan sepeda memerlukan pengetahuan spec komponen yang cocok untuk digunakan 37:23 Latar belakang perubahan sepeda gravel menjadi peruntukan touring 39:06 Pembahasan komponen yang digunakan dan proses singkat perakitan 49:21 Nilai gear ratio uphill dan high speed dengan menggunakan chainring yang telah dimodifikasi 51:08 Perbedaan ketinggian (leveling) dari handgrip dan permukaan sadel 52:33 Pentingnya pengikatan rak menggunakan mur kupu kupu untuk memudahkan bongkar pasang 55:05 Cara memodifikasi frame single menjadi triple chainring membutuhkan FD dan plastik penahan kabel FD 57:12 Memasukan outer cable shifter RD dan rem disc pada lubang frame perlu cara khusus, lihat penjelasan video : "Trik memasukan kabel shifter & rem pada top / down tube" - (kzbin.info/www/bejne/boqbnIqFprd0fNk) 57:52 Perlu memasang adaptor dudukan rak sebagai pengganti eyelet yang tidak ada pada seatstay 58:40 Perlu memasang plastik penahan jalur kabel FD yang dibaut pada bagian bawah BB shell 1:00:13 Kesimpulan : Jangan ragu ragu merakit sepeda dari komponen seadanya dengan kesabaran sampai berhasil MENGAPA SEPEDA GRAVEL STANG "RISE BAR" LEBIH LINCAH & STABIL DARI STANG "DROP BAR" ? 1. Model standar stang (handle bar) sepeda Gravel adalah "Drop bar" dengan lengkungan bawah agak melebar keluar atau menggunakan stang "Corner bar" (patent Surly). 2. Kita tidak perlu terlalu kaku terhadap ciri model standar sepeda, apabila menginginkan kelebihan lainnya yang akan diterapkan, sebagai contoh sepeda gravel dapat mengadopsi kelebihan stang lurus (flat bar) atau naik keatas (rise bar) yang digunakan pada sepeda MTB. 3. Sepeda MTB menggunakan stang flat atau rise bar agar lebih lincah dan stabil dalam bermanuver pada jalan offroad yang sulit medannya. Kelebihan pada jenis stang ini karena posisi 3 jemari tangan lebih kuat menggenggam batang stang secara penuh, dengan jari telunjuk dan jempol siap memindahkan gigi setiap saat diperlukan. Berbeda dengan stang dropbar yang menggunakan brifter, jemari tangan tidak penuh menggenggam karena posisinya ada pada ujung tanduk brifter yang lebih berisiko terlepas genggamannya. 4. Dengan bentuk stang yang lurus ini, sepeda menjadi lebih mudah dikendalikan dan dapat melakukan manuver mendadak yang tidak dapat dilakukan pada stang drop bar. Kelebihan lainnya adalah pemindahan gigi dan pengereman dapat dilakukan paralel dalam kondisi sepeda tidak stabil yang membutuhkan genggaman kuat stang oleh jemari tangan. Cara handling seperti ini tidak dapat dilakukan pada stang drop bar yang menggunakan brifter karena harus merubah posisi genggaman agak bergeser agar 3 jemari (jari tengah, jari manis & kelingking) dapat menjangkau tuas brifter untuk pemindahan gigi atau dalam melakukan pengereman. 5. Pemilihan stang flat bar atau rise bar pada sepeda gravel akan memberikan keuntungan ganda, yaitu : sepeda menjadi lincah dan stabil pada medan off road seperti sepeda MTB, dan ciri sepeda RB juga tetap melekat yaitu sepeda dapat berjalan cepat dan ringan digowes di jalan raya. 6. Nilai tambah lainnya dari sepeda gravel dengan stang modifikasi ini adalah sepeda dapat dikonversi menjadi sepeda multi medan (all terrain), bisa menjadi sepeda hybrid, commuter & touring dengan tambahan aksesoris yang diperlukan. PERTIMBANGAN MEMILIH MATERIAL FRAME ALU ALLOY ATAU CHROMOLY 1. Bahan Alu Alloy tidak murni dari aluminium sudah dicampur logam non ferros lainnya sehingga lebih kuat dan lentur. Untuk sepeda ada berbagai seri 6000 dan seri 7000 dengan tambahan angka belakangnya yang menandakan kualitasnya, semakin tinggi nilainya semakin berkualitas. Dan seri yang paling baik adalah dari material ex pesawat terbang bercampur logam magnesium yang ringan dan kuat. 2. Bahan Chromoly adalah bahan baja (steel) yang dicampur dengan Chrom dan Molibdenum sehingga menambah keuletan dan lebih tahan karat. Bahan ini cocok untuk alat sport yang butuh sifat tersebut. Walaupun Chromoly punya karakteristik kuat, lentur dan ulet, namun rapt jenisnya lebih tinggi dari Alu Alloy. Sehingga untuk mendapatkan bobot yang lebih ringan, dibuat ukuran pipa frame sepeda yang lebih tipis dalam batas yang ditentukan. 3. Kalau berpikir kekuatan frame Alu alloy dan Chromoly kedua duanya cukup aman dan kuat untuk medan yang bagaimanapun juga tergantung dari disain dan grade logamnya. Secara karakteristik chromoly lebih ulet dan lentur dari Ally alloy, namun alu alloy memiliki rapat jenis yang lebih kecil sehingga lebih ringan. 4. Alu alloy masih banyak digunakan untuk sepeda MTB, Road, Touring dan Gravel. Semuanya aman dan tidak ada masalah ! Yang memasalahkan adalah yang memilihnya !!! 5. Memang untuk sepeda Touring lebih direkomendasikan menggunakan Frame dari bahan Steel atau Chromoly, dengan pertimbangan membawa beban berat dan tidak mudah bengkok apabila terkena benturan ! FLEKSIBILITAS NAMA GENRE SEPEDA GRAVEL, CYCLOCROSS, HYBRID & TOURING SESUAI PENGGUNAAN 1. Sepeda Gravel adalah genre sepeda baru hasil modifikasi Road Bike agar bisa digunakan pada medan off road ringan. Sebaliknya sepeda MTB yang telah dimodifikasi agar ringan dikendarai di jalan raya memiliki genre baru yang disebut sepeda 2 medan - Hybrid. 2. Ciri dan fungsi sepeda Gravel dan Hybrid sebenarnya mirip sebagai sepeda multi fungsi untuk 2 medan yaitu jalan raya dan lintas alam. Yang satu terlahir dari sepeda RB dan yang satunya lagi berasal dari sepeda MTB. 3. Mengikuti keinginan konsumen untuk kenyamanan dan kehandalan kendali, sepeda Gravel pun mengalami perkembangan yang mengarah pada sepeda Hybrid. Pada sepeda Gravel high level sekarang sudah dilengkapi dengan fork suspension berbobot ringan dengan travel hanya 7 cm. Walaupun travelnya pendek bisa menambah kenyamanan dibandingkan fork rigid. 4. Dengan fitur ini sepeda Gravel mendekati kemampuan sepeda hybrid yang memiliki fork suspension sebagai standar komponennya. Yang berbeda hanya stangnya yang dropbar, sedangkan sepeda Hybrid menggunakan stang flatbar. 5. Mengenai genre sepeda 2 medan yaitu Gravel dan Hybrid yang didalamnya termasuk juga sepeda Touring, bisa saling dipertukarkan penamaannya. Karena framenya secara geometri tidak jauh berbeda, yang membedakan pada akhirnya adalah penggunaannya. Sebagai contoh : sepeda Gravel dan Hybrid bisa disebut sebagai sepeda Touring setelah dilengkapi dengan rak dan spakbor. Demikian juga sepeda Touring yang dicopot rak dan menggunakan ban gravel bisa disebut sebagai sepeda gravel. Sepeda Hybrid yang diganti stangnya menjadi dropbar & forknya menjadi rigid bisa berubah genre menjadi sepeda Gravel 6. Sebaiknya kita tidak usah terlalu kaku dalam penyebutan pakem genre sepeda secara benar atau salah, karena pada akhirnya penamaan genre sepeda tergantung dari penggunaannya. Perkembangan diversifikasi jenis dan hasil modifikasi sepeda membuat penyebutan nama genre sepeda menjadi lebih fleksibel, dengan sedikit perubahan komponen saja nama genre sepeda bisa berubah. Bagi orang awam juga bisa terkecoh sepeda mana yang disebut sepeda gravel dan mana yang sepeda cyclocross. SEPEDA TOURING SEBAIKNYA MEMAKAI BEARING PADA KOMPONEN BERPUTAR DI DRIVETRAIN DAN HUB RODA DENGAN PERTIMBANGAN : 1. Hambatan gesek "cartridge bearing" (deep grove ball bearing) lebih kecil dari gotri atau "cage bearing" sehingga kayuhan menjadi lebih ringan 2. Bearing dengan karet seal pada kedua sisinya dapat mencegah masuknya kotoran dan air yang mempercepat keausan 3. Penggunaan bearing tidak memerlukan penyetelan ulang berkala seperti pada cup dan cones gotri apabila oblak. Hal ini akan mengganggu kelancaran perjalanan. 4. Keausan bearing dapat diperkirakan setelah menempuh jarak tertentu sesuai dengan kondisi medan perjalanan, sehingga penggantiannya bisa dipersiapkan sebelumnya.
@03blackoperandi
@03blackoperandi 5 ай бұрын
Pantesan kok berani bener ke jalur blusukan pakai setup gravel ban slick? Ternyata handlebarnya yang pakai risebar😂 Yap, betul om... Frame "gravel", ban slick tipis, plus rise-bar... Sebetulnya sudah masuk kategori sepeda hybrid, bukan gravel lagi. Toh mau model sepeda apapun asal fitting dan geometrinya cocok, kita sendiri yang menikmati. Saya juga pemakai sepeda hybrid untuk komuter dan blusukan. Frame yang saya pakai mtb lady (90-an) material besi. Biaya membangunnya relatif sangat murah (memanfaatkan banyak part bekas), nggak rewel dan masih bisa digowes cepet di jalan raya.🙏🙏🙏
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 5 ай бұрын
@@03blackoperandi Sobat danny's bike, Penjelasan yang bagus dari pengalaman untuk tambahan info bagi teman teman semua. Memang jangan terlalu kaku terhadap genre sepeda, dengan sedikit perubahan komponen saja kita sah sah saja menyebutkan sepeda jadi genre lainnya. Yang penting sepeda nyaman dikendarai bukan semata mata ikutan ukutan trend. Karena bagi pegowes yang pemahaman hobi sepedanya sudah dalam, tidak mudah terpengaruh oleh trend sepeda yang datang dan pergi secara musiman. Semoga sehat selalu Ws danny
@pembunyicerpen7032
@pembunyicerpen7032 Жыл бұрын
Kendaraan siap tempur nih.... Keren, pak!
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Dear sobat, Terima kasih telah menyimak channel danny's bike, semoga bermanfaat. Karya cerpennya bagus bagus dan cerita ceritanyanya menarik. Terus berkarya untuk pencerahan dan memperhalus budi insan Indonesia. Saya juga senang menulis, ini satu kumpulan tulisannya : "Buku penyejuk hati karya danny's bike : "TASAUF MODERN ALA PRAKTISI" drive.google.com/file/d/1p0crOWN8MnpnbBwWhCUs-g52M8S_FW35/view?usp=sharing Selamat berhari libur semoga sehat selalu Wss danny
@unaninbabas1
@unaninbabas1 Жыл бұрын
Keren om, jadi referensi saya yg lg bangun dari frame mxl jg (warna putih) 🙌
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Sobat Irfan Hidayat, 1. Bagus membangun gravel berharga ekonomis dari framenya yang cukup ringan dan berkualitas ! 2. Frame MXL ini sudah diuji ketangguhannya menempuh perjalanan 1.500 km jkt-denpasar, geometrinya nyaman sebagai sepeda touring atau gravel. Selamat merakit sepeda semoga berhasil Wss danny
@Lenterahati2279
@Lenterahati2279 Жыл бұрын
Mantaap om Danny... 👍
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Terima kasih sobat Rinto telah mengikuti channel ini. Selamat beristirahat dan semoga sehat selalu dengan rajin gowes Salam hangat danny
@everytimelearncode6220
@everytimelearncode6220 11 ай бұрын
Keren Pak Danny, inspirasi mengelola suku cadang sepeda, hehe Salan dari Kalsel Pak :)
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 11 ай бұрын
Terima kasih sobat dari Banjarmasin telah menyimak danny's bike. Selamat berkarya semoga sehat selalu. Ws danny
@gusnuk68
@gusnuk68 Жыл бұрын
josssss
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Terima kasih sobat Wahid Nugroho telah menyimak channel danny's bike. Saya pernah mendambakan frame Pias Scarab disain dari Pacal seperti milik Sobat Nugroho, namun tidak kesampaian. Frame berbahan CrMo ini istimewa. Geometrinya multi guna bisa untuk sepeda Touring, Gravel dan Commuter dengan tempat as roda belakang (dropout) yang bisa disetel maju mundur. Berpasangan dengan internal gear hub Alfine sangat cocok sebagai sepeda commuter yang praktis. Selamat beristirahat bersama keluarga Salam hangat danny
@febrianto7879
@febrianto7879 3 ай бұрын
Sepeda nya bagus sekali pak, pengen di rakitin mirip ini juga pak. Saya tinggi 170 cm . Kira2 habis biyaya berapa?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 3 ай бұрын
Sobat Febrianto, 1. Sepeda ini jenis Gravel-Touring dengan frame merk MXL, yang kualitasnya cukup baik dan bobotnya ringan. untuk tinggi badan 170 cm, pilih ukuran frame "L". Harganya cukup murah Rp 792 rb. Bisa dibeli di penjual on line : www.tokopedia.com/happy-bike/mxl-frame-sepeda-gravel-700-discbrake-include-fork-alloy-rangka-sepeda-hitam? 2. Agar hemat biaya, komponennya bisa dipilih Shimano Alivio atau Acera. Spesifikasinya ada pada description, biaya keseluruhan diperkirakan Rp 6-7 jt 3. Ketangguhan sepeda ini tidak diragukan, karena pernah saya coba tourring Jkt-Denpasar, dapat dilihat pada video : "Uji ketahanan 1.500 km komponen sepeda Gravel (Groupset Deore-Alivio, Ban Schwalbe 700x30C)" - (kzbin.info/www/bejne/p5i6hqitrpx7nqs) 4. Perakitan dapat dilakukan setelah komponennya komplit Selamat berhari libur semoga sehat selalu Ws danny
@haqie
@haqie 4 ай бұрын
Wah keren Pak 🙂, inspirasi u/tambah semangat bersepada 🚲 dan B2W. Saya tinggi 184cm, punya MTB hardtail United Elbruz lama (2020) size M. Setelah baca2 dan liat video ternyata geometri yang sesuai sangat penting. Pantesan saya ketika gowes badan gampang pegel, kesemutan, dan tdk begitu nyaman. 😆. Frame ada yang cocok untuk tinggi 184cm g ya pak Danny?
@haqie
@haqie 4 ай бұрын
dengan tetap memanfaatkan komponen2 bawaan united elbruz lama. Tks
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 4 ай бұрын
Sobat M Thuba, 1. Ukuran frame sepeda yang cocok untuk tinggi badan > 184 cm adalah "L" atau 56 cm. Geometri & sudut sudut pembentuk frame sepeda MTB jenis Cross Country (XC) untuk ukuran M dan L tidak terlalu berbeda, yang membedakan adalah panjang top tube, down tube & seat tubenya. Sepeda tidak perlu diganti, hanya butuh upgrade pada komponen stem dan stang. 2. Agar posisi badan disepedanya lebih nyaman, perlu penggantian ukuran stem menjadi lebih panjang dengan sudut yang lebih besar, contoh : panjang 110mm ; 30-35 derajat. Atau bisa ditambah dengan menggunakan stang melengkung keatas (high rise) 3. Setelah stem dan atau stang diganti, dilakukan pengepasan sepeda (bike fitting) kembali, dengan mengatur ketinggian sadel, jarak sadel ke stang dengan memaju mundurkan posisi sadel. Penjelasannya dapat dilihat pada video : a) "Pengepasan Sepeda sesuai Postur Tubuh" - Bike Fitting (untuk posisi tubuh yang ergonomis )" - kzbin.info/www/bejne/sIiYd6mljdBniNU b) "Lebih cermat dalam “pengepasan sepeda” (bike fitting) - (pegowes nyaman kinerja meningkat)" - (kzbin.info/www/bejne/hZXRh3SgftBsn7c) 3. Punggung & bahu pegal karena posisi punggung yang terlalu membungkuk dan jarak sadel ke stang yang terlalu pendek, bisa diatur dengan memundurkan posisi sadel dan menaikkan letak stang menggunakan stem & stang high rise. Sedangkan tapak tangan kesemutan disebabkan oleh tekanan pada tapak tangan yang terlalu besar dan bentuk handgrip yang kurang ergonomis. Bisa dicegah dengan : a) Menyetel ketinggian handgrip (menggunakan stem & stang high rise) agar posisi handgrip rata dengan sadel (flat) atau lebih tinggi (positif) agar tekanan pada tapak tangan berkurang b) Mengganti handgrip dengan jenis pipih agar distribusi tekanan pada tapak tangan tidak memusat yang membuat aliran darah terjepit. Penjelasannya dapat dilihat pada video : "Mencegah Telapak Tangan kesemutan dengan memilih Handgrip yang tepat" - (kzbin.info/www/bejne/rYLTc42DptFnnJI) Selamat beristirahat bersama keluarga Ws danny
@haqie
@haqie 4 ай бұрын
@@dannykuswara3735 Tka pak penjelasannya yg sangat detail. Semoga selalu sehat 🙏🙂
@sempronq
@sempronq 8 ай бұрын
Mantap om sepedanya. Apakah bisa diinfokan link pembelian rak depan + foto pemasangan penyangganya di sisi fork bagian rotornya? Terima kasih, semoga makin sukses om
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 8 ай бұрын
Terima pasih sobat danny's bike atas apresiasinya, 1. Ini link penjual online nya : www.tokopedia.com/muliasepeda/rak-bagasi-sepeda-touring-pannier-depan-adjustable-alloy-sapience 2. Rincian photo penyangganya dapat dilihat pada photo rak lengkap di penjual on line tsb. Selamat beristirahat bersama keluarga Ws danny
@hengq80
@hengq80 7 ай бұрын
Pagi pak....mau tanya...jika frame besi pakai fork alloy misal merk mosso kira2 kuat gak yah atau punya rekomendasi lain?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 7 ай бұрын
Sobat Hengki, 1. Frame baja (steel) bisa dikombinasikan dengan fork alloy, tidak masalah. 2. Fork alloy terlebih lagi merk mosso sudah teruji kuat dan tahan terhadap guncangan pada sepeda gravel. Ataupun sepeda touring yang membawa beban berat. 3. Untuk fork rigid panjangnya disesuaikan dengan diameter roda agar celah pada pangkal fork tidak terlalu sempit atau terlalu longgar. Selamat berhari libur Ws danny
@Riazor1370
@Riazor1370 6 ай бұрын
Om ini kan sepeda gravel touring, kenapa ngga pake grupset roadbike kayak tiagra atau 105? Kenapa pakai grupset MTB (deore). Apa pertimbangannya? Apa ngejar sproket belakangnya yg gede biar enteng nanjak?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 6 ай бұрын
Sobat Riaz, Pertimbangan penggunaan groupset pada sepeda Gravel-Touring ini agar diperoleh sepeda dengan kemampuan tinggi yang diukur dari gear rangenya. Apabila menggunakan group set Shimano Tiagra atau 105 tidak akan diperoleh gear range diatas 550% yang dibutuhkan untuk ringan menanjak dan bisa jalan cepat. Penjelasannya dapat dilihat pada video : "Satu kali lagi tentang “Gear Range” (yang ingin sepedanya berkemampuan tinggi)" - (kzbin.info/www/bejne/kHnMaJiZd7WYadE) Untuk disain drivetrain sepeda ringan nanjak dapat dilihat pada video : "Bagaimana mengakali gowes di tanjakan ekstrim ? (setiap pegowes pasti bisa !)" - (kzbin.info/www/bejne/oJzcgZWrgZyEr5Y) Penggunaan sprocket yang COGnya besar (40-46t) tidak mutlak diperlukan, karena dengan menggunakan crank triple ber chainring gigi rendah 20t yang berpasangan dengan COG sprocket 36t, sudah bisa menghasilkan Gear Ratio uphill 0,55 yang sama dengan penggunaan chainring 22t berpasangan dengan COG sprocket 40t Daftar Klasifikasi Gear Range Sepeda : 1) Klasifikasi sempit : < 400% (Low Performance), 2) Klasifikasi sedang 400-550 % (Medium Performance) 3) Klasifikasi lebar > 550% (High Performance) Selamat tahun baru 2024, semoga banyak keberuntungan ! Ws danny
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
PEDOMAN MEMBANGUN SEPEDA GRAVEL DARI SEPEDA HYBRID Sepeda gravel hampir sama dengan Hybrid, sepeda untuk segala medan, tetapi kelahirannya berbeda. Sepeda Gravel lahir dari RB, sedang sepeda Hybrid lahir dari sepeda MTB. Contohnya adalah sepeda Poygon Heist sangat numpuni untuk medan gravel karena geometrinya memang dari sepeda MTB yang bisa dipacu cepat ! Menggunakan stang flat lebih lincah dibandingkan stang dropbar dalam mengatasi berbagai medan sempit dan tikungan yang sulit. Tahapan Upgrade : 1. Apabila lebih menyukai stang dropbar, tinggal mengganti stangnya. Agar diperhatikan stang dropbar Gravel berbeda dengan sepeda RB, lengkungan barnya agak melebar keluar untuk kestabilan. Beli brifter sesuaikan dengan speed / tingkat gigi crank dan cassettenya agar tidak banyak penggantian. 2. Apabila menyukai stang flat bar, tinggal mengganti handgripnya tipe gepeng atau bertanduk dengan baut pengunci agar tidak mudah terpelintir. 3. Cek gear ratio untuk highspeed minimal 4, dan uphill maksimal 0,6 agak memiliki fleksibilitas jalan cepat dan ringan menanjak. 4. Ganti ban dengan profil yang kasar ukuran lebar 38-40 mm. 5. Fork cukup dengan yang terpasang. Namun apabila ingin lebih ringan, dapat mengganti fork dengan bahan alu alloy ukuran 700 C dengan celah lebar. 6. Rem disc adalah wajib karena medan yang ditempuh adalah semi offroad. PEDOMAN MEMBANGUN SEPEDA GRAVEL DARI SEPEDA MTB Sepeda gravel memiliki spesifikasi khusus karena asalnya dibangun dari sepeda road. Yang lebih mendekati spesifikasinya adalah sepeda hybrid karena sepeda hybrid didisain dari sepeda MTB agar dapat berjalan cepat dan ringan dijalan raya. Namun apabila ingin membangun sepeda Gravel dari sepeda MTB, dapat dilakukan dengan lebih banyak perubahan : 1) Sudut caster head tube sepeda gravel sekitar 16 derajat terhadap vertikal, sedikit lebih kecil dari sepeda MTB. Sudut ini tidak ada masalah, dengan sudut caster yang lebih besar sepeda lebih stabil di jalan bebatuan. 2) Stang diganti dengan dropbar sehingga shifternya perlu perlu diganti dengan drifter. Apabila tetap ingin flatbar, shifter tidak perlu diganti. c) Fork diganti dengan tipe rigid agar ringan atau tipe suspension yagn travelnya pendek maks 10 cm. Panjang fork disesuaikan untuk ban 700C atau 27,5 inch 3) Crank biasanya single chainring 36t dengan gigi cassette 11-50t. Perlu penggantian RD dengan jangkauan gigi yang lebih besar. Apabila menggunakan crank double atau triple, tinggal menyesuaikan gear ratio highspeed minimal = 4 dan gear ratio uphill maksimal 0,6 4) Ban biasanya menggunakan ukuran 700c atau 27,5 inch agar lebih luncur. Frame MTB 26 inch dapat menggunakan ban ukuran dengan lebar ban cukup 1,65 inch atau 38 - 40 mm dengan profil kasar 5) Pedal diganti dengan tipe ramping untuk road bike atau model cleat. 6) Rem disc adalah wajib karena medan yang ditempuh adalah semi offroad. PENGGANTIAN FORK SUSPENSION MTB MENJADI FORK RIGID SPD GRAVEL PERLU PENGATURAN KEMBALI TINGGI STANG 1. Sepeda MTB yang umum yaitu jenis XC memiliki geometri frame yang berpasangan dengàn fork suspension dengan travel 10cm s.d 15cm. Dengan bike fitting yang tepat, posisi punggung pegowes disesuàikan dengan kebutuhan kenyamanan berkisar 60-80 derajat. 2. Perubahan sepeda MTB menjadi sepeda Gravel dengan mengganti forknya menjadi rigid menggunakan stang dropbar atau flatbar, perlu mengatur kembali ketinggian posisi hangrip terhadap sadel. Penentuan ketinggian dengan pilihan kombinasi dari : panjang steertube, bentuk stang, panjang dan sudut stem. Fork rigid yang lebih pendek dari fork suspension akan menambah kelincahan sepeda bermanuver dengan semakin pendeknya jarak sentuh kedua roda terhadap pérmukaan jalan. 3. Dengan pengaturan kembali butir 2. akan diperoleh posisi punggung untuk kendali sepeda yang normal walaupun tidak dengan merubah geometri frame. 4. Apabila mengubah sepeda MTB menjadi sepeda Gravel yang menggunakan stang flat bàr, mesti memotong stang dengan panjang maksimal 65 cm untuk kelincahan pengendalian. KEMUNGKINAN MODIFIKASI SEPEDA RB KLASIK MENJADI SEPEDA GRAVEL 1. Sepeda RB klasik umumnya menggunakan roda 28 inch, ada sebagian juga yang menggunakan roda 700C, dengan lebar ban 1 1/4 inch atau 25 mm 2. Sepeda Gravel membutuhkan ukuran lebar ban yang lebih besar minimal 35 mm dengan profil permukaan yang lebih kasar. Apabila menggunakan ukuran ban tsb akan mepet ke pangkal fork dan chainstay. 3. Sepeda Gravel juga perlu menggunakan rem disc, agar pengereman lebih handal pada jalan offorad yang berlumpur dan berbatu yang berisiko apabila menggunakan U brake. 4. Sepeda RB klasik tidak direkomendasikan diubah menjadi sepeda gravel, namun apabila memang tetap menginginkannya . diperlukan modifikasi sbb : a) Rim perlu diganti dengan ukuran 27,5 inch agar dapat menggunakan ban lebar min 32 mm dan tidak mepet ke pangkal fork dan chainstay b) Hub & Free hub diganti jenis disc dan dirakit kembali dengan rim butir a) c) Melengkapi sepasang rotor disc 160 mm dan sepasang caliper rem disc jenis mekanik d) Membuat dudukan caliper rem disc dengan mengelas fork dan batang chainstay, agar caliper rem duduk dengan tepat pada rotor disc (bisa dilakukan oleh bengkel las spesial sepeda/ tanya teman pegowes) e) Mengganti cassette dengan ukuran yang lebih besar (11-36)t dan chainring crank dengan ukuran yang lebih kecil (46-30)t untuk meningkatkan gear ratio uphill
@03blackoperandi
@03blackoperandi 5 ай бұрын
Ada istilah lagi om, khusus untuk setup sepeda mtb yang dipasang dropbar: "Monstercross" atau "Cross Bike". Tidak semua frame mtb bisa cocok untuk dipasang dropbar, karena sepeda dengan setup dropbar biasanya memiliki panjang top tube atau reach yang lebih pendek. Nilai reach ini yang betul-betul harus diperhatikan karena akan berubah tergantung desain handlebar.
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 5 ай бұрын
@@03blackoperandi Terima kasih telah berbagi pengalaman yang bermanfaat untuk teman teman pegowes ! Memang benar apa yang disampaikan sobat 👍👍 Salam hangat danny
@tanghindo1164
@tanghindo1164 Жыл бұрын
Hebat sekali ide dan kreative nya Om, kalo boleh tau berapa biaya total nya Om?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Dear sobat, Total biaya merakit sepeda ini berkisar 4,3 jt komponen drivetrain campuran Shimano Deore dan Alivio (sebagian komponen sudah tersedia). Semoga sehat selalu Ws danny
@tanghindo1164
@tanghindo1164 Жыл бұрын
Kalau dirakitkan untuk saya, berapa modalnya saya kirim Om?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
@@tanghindo1164 Dear sobat, Sebaiknya untuk proses perakitan sepeda bisa langsung konsultasi via WA 0816 1377566 Ws danny
@lutfisyeban1
@lutfisyeban1 Жыл бұрын
Izin om, bengkel saya bilang fak ada lubang fd..bolehkah berbagi supaya bisadipasang crank triple😊
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Dear Sobat, 1. Memang di batang down tube hanya tersedia peruntukan untuk 2 kabel (rem belakang dan shifter RD), tidak tersedia lubang untuk kabel shifter FD. Kabel shifter FD dipasang diluar down tube diikat dengan cable ties 3 posisi dikedua ujung dan tengah batang down tube. 2. Lubang untuk pemasangan plastik dudukan jalur kabel shifter FD dibawah BB shell dibuat dengan cara mengebornya dan membuat ulir dengan tap 5 mm. Penjelasan mengenai hal ini ada pada akhir video. 3. Pemasukan kabel rem belakang dan kabel shifter RD, caranya dapat dilihat pada video : "Trik memasukan kabel shifter & rem pada top / down tube (melalui 2 lubang bulat berposisi miring)" - (kzbin.info/www/bejne/boqbnIqFprd0fNk) 4. Sepeda rakitan dengan frame MXL ini juga telah teruji menempuh perjalanan 1.500 km jkt-denpasar, sehingga tidak usah diragukan lagi kenyamanan dan kualitasnya. Lihat video : "Uji ketahanan 1.500 km komponen sepeda Gravel (Groupset Deore-Alivio, Ban Schwalbe 700x30C)" - (kzbin.info/www/bejne/p5i6hqitrpx7nqs) Selamat merakit semoga berhasil. Wss danny
@gowespiknik
@gowespiknik Жыл бұрын
Mantap sepeda thuring nya setang nya tinggi apa bisa gebut om 😁😁
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Dear Sobat, 1. Disain stang sepeda ini disesuaikan dengan kebutuhan touring agar pegowes nyaman untuk perjalanan jarak jauh. Memang bukan untuk berjalan cepat. Kecepatan rata rata pada jalan datar cuma 25 km/jam, dan dapat bertahan gowes min 4 jam tanpa henti. 2. Kehandalan dan kenyamanan geometri sepeda ini telah teruji pada touring 1.500 km Jakarta - Bali. 3. Apabila menginginkan sepeda yg mengandalkan kecepatan, posisi hand grip memang harus lebih rendah atau negatif thd sadel seperti yg anda sarankan. Selamat berhari libur Wss danny
@logistikbisa2267
@logistikbisa2267 8 ай бұрын
Pakai wheelset 26 masih aman g pak di frame ini
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 8 ай бұрын
Dear sobat, 1. Frame ini diperuntukan untuk roda 700C, namun dapat juga memakai wheelset 26 inch dengan ukuran lebar ban yang agak besar, contoh 26 x 2 inch agar setelah dipasang paduan roda dan framenya tetap serasi (tidak cungkring) 2. Lebih pantas menggunakan wheelset ukuran 27,5 inch yang mendekati ukuran 700C Semoga sehat selalu Ws danny
@legiawarsawa5894
@legiawarsawa5894 26 күн бұрын
Salam, pak Saya mau tanya, apakah stang tipe gravel punya handling yang baik apabila berada di kemacetan?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 26 күн бұрын
Sobat danny's bike, 1. Stang sepeda gravel standar jenis drop bar yang hand grip nya agar melebar kesamping mirip dengan sepeda RB, kendalinya kurang lincah di kemacetan. Dengan stang yang agak sedikit lebar lebih mudah dikendalikan dibandingkan stang dropbar RB. 2. Apabila sepeda gravel menggunakan stang flatbar kendali di kemacetan atau di jalan sempit blusukan akan lebih stabil dan lincah. Selamat beristirahat bersama keluarga Ws danny MENGAPA SEPEDA GRAVEL STANG "RISE BAR" LEBIH LINCAH & STABIL DARI STANG "DROP BAR" ? 1. Model standar stang (handle bar) sepeda Gravel adalah "Drop bar" dengan lengkungan bawah agak melebar keluar atau menggunakan stang "Corner bar" (patent Surly). 2. Kita tidak perlu terlalu kaku terhadap ciri model standar sepeda, apabila menginginkan kelebihan lainnya yang akan diterapkan, sebagai contoh sepeda gravel dapat mengadopsi kelebihan stang lurus (flat bar) atau naik keatas (rise bar) yang digunakan pada sepeda MTB. 3. Sepeda MTB menggunakan stang flat atau rise bar agar lebih lincah dan stabil dalam bermanuver pada jalan offroad yang sulit medannya. Kelebihan pada jenis stang ini karena posisi 3 jemari tangan lebih kuat menggenggam batang stang secara penuh, dengan jari telunjuk dan jempol siap memindahkan gigi setiap saat diperlukan. Berbeda dengan stang dropbar yang menggunakan brifter, jemari tangan tidak penuh menggenggam karena posisinya ada pada ujung tanduk brifter yang lebih berisiko terlepas genggamannya. 4. Dengan bentuk stang yang lurus ini, sepeda menjadi lebih mudah dikendalikan dan dapat melakukan manuver mendadak yang tidak dapat dilakukan pada stang drop bar. Kelebihan lainnya adalah pemindahan gigi dan pengereman dapat dilakukan paralel dalam kondisi sepeda tidak stabil yang membutuhkan genggaman kuat stang oleh jemari tangan. Cara handling seperti ini tidak dapat dilakukan pada stang drop bar yang menggunakan brifter karena harus merubah posisi genggaman agak bergeser agar 3 jemari (jari tengah, jari manis & kelingking) dapat menjangkau tuas brifter untuk pemindahan gigi atau dalam melakukan pengereman. 5. Pemilihan stang flat bar atau rise bar pada sepeda gravel akan memberikan keuntungan ganda, yaitu : sepeda menjadi lincah dan stabil pada medan off road seperti sepeda MTB, dan ciri sepeda RB juga tetap melekat yaitu sepeda dapat berjalan cepat dan ringan digowes di jalan raya. 6. Nilai tambah lainnya dari sepeda gravel dengan stang modifikasi ini adalah sepeda dapat dikonversi menjadi sepeda multi medan (all terrain), bisa menjadi sepeda hybrid, commuter & touring dengan tambahan aksesoris yang diperlukan.
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
PEMILIHAN KOMPONEN (GROUP SET) SEPEDA GRAVEL 1. Jangan terlalu fanatik terhadap pengklasifikasian jenis komponen berdasarkan jenis sepeda. Secara teknis berbagai komponen per jenis sepeda penggunaannya dapat dikombinasikan dan dipertukarkan dengan syarat specnya sesuai satu dengan lainnya. 2. Sebagai contoh : cassette MTB dapat digunakan untuk RB, FD dan RD Roadbike (RB) dapat digunakan untuk Seli, Brifter RB dapat digunakan untuk brifter Gravel. 3. Khusus group set sepeda gravel tidak mutlak harus menggunakan Shimano GRX, dapat menggunakan group set MTB (SLX, XT XTR) atau kombinasi dari kedua jenis komponen peruntukan sepeda tsb. Yang perlu diperhatikan adalah kesesuaian spesifikasinya. 4. Apabila stang drop bar sepeda gravel ingin menggunakan stang flat bar maka brifter peruntukan stang dropbar dapat diganti dengan shifter peruntukan MTB. Demikian juga komponen lainnya dapat dipertukarkan sesuai keinginan. Dalam perakitan sepeda gravel perlu ditentukan terlebih dahulu menggunakan stang drop bar atau rise bar untuk memilih brifter atau shifter. 5. Hal mendasar yang perlu diperhatikan dalam perakitan sepeda adalah disain gear ratio uphill, gear ratio highspeed dan gear range nya agar sepeda dapat menempuh berbagai medan yang diinginkan dengan mudah. Nilai gear ratio uphill dan high speed ini akan menentukan pemilihan jenis crank (single,double atau triple) dan ukurannya yang berpasangan dengan cassette yang ukurannya tertentu pula. 6. Contoh pemilihan jenis crank dan ukuran cassette serta perhitungan gear ratio dan gear range sepeda gravel / Urban dapat dilihat pada video : a) "Bagaimana Memilih Pasangan Crank & Cassette Sepeda yang Tepat (Road bike, Urban bike, Folding bike)" - (kzbin.info/www/bejne/nmnRZGt5arZ2Z6s) b) "Rahasia Dibalik Rasio Gigi Sepeda ( Jurus Ampuh Kuat Nanjak dan Jalan Cepat )" - (kzbin.info/www/bejne/n4ano6RqjtyIY9E) PEDOMAN TEKNIS MEMOTONG STEERTUBE UNTUK PENENTUAN POSISI HANDGRIP THD SADEL 1. Untuk memperoleh ketinggian tertentu antara stang (handgrip) dan permukaan sadel, steertube mesti dipotong. 2. Pemotongan steertube dapat dilakukan setelah stem, ring spacer diuji coba pasang pada pada steertube dan stang pada stem, sehingga kita dapat mengetahui ketinggian yang paling ergonomis dari handgrip terhadap permukaan sadel. Apabila diinginkan ketinggian handgrip (+) terhadap sadel, jaraknya minimal 10 cm untuk posisi punggung 70 derajat. 3. Ketinggian (jarak vertikal) handgrip dan sadel dapat diatur (tergantung dari) sudut / panjang stem, ketinggian stang dan jarak ring spacer (banyaknya ring spacer). Penjelasannya dapat dilihat pada video : "Cara mengatur posisi stang sepeda (pilih tinggi stang, stem high rise atau stem riser ?)" - (kzbin.info/www/bejne/g6rPaImhqd1seqM) 4. Hati hati memotong steertube harus memastikan butir 3 terlebih dahulu. Apabila steertube telah terpotong, peninggian stang hanya dapat dilakukan dengan mengganti stem dengan sudut yang lebih besar atau mengganti stang dengan yang lebih tinggi. 5. Setelah uji coba butir 3, pemotongan steertube harus lebih lebih rendah 5 mm dari permukaan atas lingkaran dalam stem. Jarak ini diperlukan agar stem dapat tertekan oleh baut pada tutup headset saat pengencangan. MEMBANGUN SEPEDA MENGGUNAKAN KOMPONEN LAMA 1. Membangun sepeda menggunakan komponen lama tidak masalah dengan syarat komponennya masih berfungsi baik dengan cara pengetesan. 2. Yaitu mengecek apakah keausan komponennya masih dalam batas toleransi, a.l : - Rantai (keausan sesuai petunjuk video : "Ciri ciri rantai yang harus diganti" - ( kzbin.info/www/bejne/b52VqY14gbFnqac) - FD (kelonggaran atas bawah bilah curve FD < 2mm, apabila ujung bagian bawah bilah ditarik dan ditekan arah vertikal) - RD (kelonggaran mechanism RD < 5mm, apabila ujung lengan RD tempat pulley tension ditekan dan ditarik arah horizontal) - Sprocket Freewheel / Freehub (keluncuran berkurang dan toleransi antar poros dan sprocketnya < 1 mm) - Hub dan Freehub (tidak ada hambatan keluncuran putarannya, apakah gotri, mangkok dan mur pengikatnya masih baik) - Bottom Bracket (putarannya halus dan tidak ada hambatan. Model gotri : apabila disetel masih tidak luncur artinya BB harus diganti) - Shifter FD dan RD (kelancaran pemindahan setiap tahapan gigi dengan cara innercable ditahan gerakannya) - Headset (tidak berkarat dan tidak tertahan saat stang dibelokan kiri kanan) - Brake set (kelonggaran mekanisme V brake, U Brake, Cantilever < 3 mm, apabila kampas rem digerakan maju mundur) 3. Pemikiran bahwa komponen keluaran lama adalah paling awet kurang tepat. Karena setiap produksi komponen yang lama atau yang baru tentunya ada perhitungan umur ekonomisnya ! Yang jelas setiap komponen kendaraan termasuk sepeda keluaran terbaru pasti memiliki keunggulan dari keluaran sebelumnya. Bertambahnya jam penelitian, penggunaan teknologi terkini, penelitian ahli disain, metalurgi dan engineer akan menghasilkan produk yang lebih baik dari sebelumnya. Aspek Ini yang perlu dipahami 4. Membandingkan komponen tiruan dengan komponen produk lama tidak bisa dibandingkan (apple to apple), karena spec nya juga pasti berbeda. Untuk saat sekarang hampir hampir sulit membedakan barang tiruan dan asli, karena yang tiruan juga umumnya menggunakan proses produksi yang sama, dengan komposisi material yang mendekati yang asli ! Contoh : Frame sepeda bahan Titanium branded yang diproduksi di Cina sulit dibedakan dengan yang diproduksi di Eropa ! Karena sebagian besar produk sepeda branded Eropa juga dibuat di Cina / Taiwan !
@ekosantoso7932
@ekosantoso7932 6 ай бұрын
Selamat siang om, ijin bertanya groupset apa yg digunakan untu sepeda gravel dalam video ini. Terima kasih sebelumnya
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 6 ай бұрын
@@ekosantoso7932 Sobat Eko Santoso, Rincian spesifikasi merk dan level komponen ada pada descriptions video ini Semoga sehat selalu Ws danny
@ekosantoso7932
@ekosantoso7932 6 ай бұрын
@@dannykuswara3735 Makasih Om
@buzzmojo7928
@buzzmojo7928 Жыл бұрын
wah ini frame smpt mau saya beli om, tapi akhirnya kmrin saya beli gravel dri element lgs krn mempertimbangkan biaya per komponen hahaha. Oh iya om, rantai shimano hg yg dipakai apakah lebh berkualitas dri rantai bawaan pabrik sepeda (saya krg tau merk rantai bawaan saya ini)
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Sobat Buzzmojo, 1. Rantai sepedanya tidak perlu diganti. Pakai saja sampai kondisinya aus. Untuk pemakaian normal bisa awet sampai min 5.000 km. Rantai yang terawat dengan baik hambatan geraknya akan berkurang. 2. Rantai Shimano jenis HG kependekan dari Hyper Glide, yaitu jenis rantai yang memiliki outer plate berlekuk dengan tepian tajam untuk kemudahan berpindah posisi COG. 3. Lakukan perawatan rantai rutin dengan pembersihan dan pelumasan agar gowes menjadi ringan. Penjelasan perawatan rantai bisa dilihat pada video : Cara rawat rantai, FD dan RD sepeda I & II (kzbin.info/www/bejne/bojMnYWDgdKNbqM) ; (kzbin.info/www/bejne/a3zPlXpol9yDjas). Selamat beristirahat bersama keluarga Wss danny
@buzzmojo7928
@buzzmojo7928 Жыл бұрын
@@dannykuswara3735 wah terimakasih pak, saya pakai terus saja rantainya. pak klo saya makai brifter sensah ignite 2x9 fd yg cocok apa yah dri shimano? apakah pemilihan fd juga berkaitan dgn jumlah cog atau ukuran crankset? fd sensah ignite saya sgt susah disetting, jdi saya berpkir ganti ke fd shimano original yg lbh berkualitas dan smooth dgn harapan akan lbh baik shiftingnya.
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
@@buzzmojo7928 Sobat Buzzmojo, 1. Brifter 2 x 9 sp merk Shimano bisa menggunakan Sora ST R3000. 2. Pemilihan FD dibedakan untuk FD yang berpasangan dengan Brifter atau Shifter, karena berbeda panjang lengan ungkitnya. 3. Dari masing masing jenis tersebut terdapat 2 speed atau 3 speed yang berpasangan dengan crank double atau triple. 4. Besarnya lengkungan / busur FD cage nya juga berbeda. Untuk chainring > 50t yang digunakan RB dan Seli menggunakan FD yang busurnya besar berbeda dengan FD MTB yang busurnya lebih kecil untuk chainring < 44t. 5. Penyetelan FD lebih mudah dari RD, bisa dicoba kembali yang peragaan penyetelannya pada video : "Cara Setel FD / Front Derailleur yang Baik!" - (kzbin.info/www/bejne/gILPi4CsabyBepY) 6. Apabila penyetelan FD berhasil untuk memindahkan rantai dengan lancar dan halus, maka tidak perlu mengganti FD dengan merk Shimano. Dengan keahlian penyetelan sepeda yang bisa dipelajari, kita bisa lebih hemat biaya. Selamat beristirahat bersama keluarga Wss danny
@HandokoBudiyanto-ut4kv
@HandokoBudiyanto-ut4kv 4 ай бұрын
maaf pak, itu pake bb ukuran berapa ya? rencana pengen rakit juga
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 4 ай бұрын
Sobat Handoko Budiyanto, 1. BB nya menggunakan jenis octalink Ukuran 118 mm untuk memasang crank triple Shimano Acera. Akan berbeda ukuran BB nya apabila mengggunakan BB kotak. 2. Untuk memperoleh posisi crank triple yang sesuai dengan garis kerja rantai (chain line), jarak chainring terkecil tidak lebih dari 5mm ke sisi pinggir BB yang terpasang pada BB shell. Dengan posisi crank yang tepat, pemindahan rantai pada sprocket dan chainring menjadi lancar. 3. Penjelasan mengenai chain line dan menentukan ukuran BB dapat dilihat pada video : "Memilih ukuran BB Kotak, Octalink & Hollow sesuai chainline (Membuat friction rantai minimal" - (kzbin.info/www/bejne/mKCrfJKNlM-YaJI) Selamat merakit semoga berhasil Ws danny
@HandokoBudiyanto-ut4kv
@HandokoBudiyanto-ut4kv 4 ай бұрын
@@dannykuswara3735 trimakasih pak atas penjelasan nya
@nggiebabie1896
@nggiebabie1896 Жыл бұрын
Pak saya ada rencana mau merakit sepeda komuter tetapi dengan frame xtrada th 2016 an (dgn asumsi masih mencari frame dgn harga yg cocok). Apakah bisa frame xtrada tsb dijadikan sepeda komuter? Apakah ada rekomendasi frame mtb yg bisa dijadikan sepeda komuter? Opsi kedua saya adalah frame baru merek united speed atau di bawahnya united nucleus. Menurut Bapak, lebih cocok frame mtb tipe apa untuk dipakai sebagai sepeda komuter dengan posisi badan yg ergonomis?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Sobat Nggie, 1. Frame MTB X strada th 2016 dan United Speed geometri framenya agak mendongak keatas, didisain khusus untuk fork shock absorber bertravel agak panjang sehingga tidak cocok untuk sepeda komuter yang menggunakan fork rigid. 2. Bisa dipilih frame MTB United Nucleus 3.0 yang geometrinya lebih mirip sepeda komuter, keuntungan lainnya adalah harganya lebih murah. Dipadukan dengan frame rigid untuk roda 27,5 inch 3. Bannya bisa menggunakan ukuran 27,5 inch atau 700c, dengan lebar ban maksimal 1,75 inch atau 38 mm agar masih tersisa jarak bebas ke batang tengah seat stay dan chain stay. 4. Stem dipilih yang memiliki sudut > 25 derajat dengan stang highrise min 5 cm agar jarak horizontal permukaan sadel dan hand grip minimal 10 cm. Dengan paduan komponen seperti ini akan diperoleh sudut punggung menunduk kedepan > 70 derajat thd horizontal, membuat posisi gowes bisa lebih nyaman untuk gowes santai atau perjalanan jauh. 5. Petunjuk teknis lainnya mengenai pemilihan komponen dan penyetelannya dapat dilihat di video video danny's bike yang telah tersedia lengkap. Selamat merakit dan tetap semangat !! Wss danny
@nggiebabie1896
@nggiebabie1896 Жыл бұрын
@@dannykuswara3735 Terima kasih banyak Pak. Selamat siang dan salam sehat untuk Bapak dan keluarga.
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
@@nggiebabie1896 Terima kasih kembali sobat Nggie Selamat berhari libur semoga bahagia Wss danny
@AishyTasya-mb8sy
@AishyTasya-mb8sy 9 ай бұрын
Di deskripsi tidak di jelaskan pake head tube ukuran berapa, q pake frame mxl ini om mau merakit sepeda gravel, q beli head tube kekecilan, ukuran 3434S dari zat, mohon jawabanya yg benar pake ukuran yang mana,
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 9 ай бұрын
Sobat danny's bike Sudah dijawab pada pertanyaan pertama. Apabila ingin penjelasan lebih lengkap tentang Head set dapat dilihat pada video : "Ganti headset sepeda mudah, pahami standarisasinya (satu tambahan pengetahuan pegowes)" - (kzbin.info/www/bejne/ooq2Y2qfl7V9mtU) Semoga sehat selalu Ws danny
@randomthings2843
@randomthings2843 Жыл бұрын
halo pak danny, mau tanya, mungkin ngg klo seandainya frame fixed gear dengan OLD frame belakang 120mm dipasang multigear 1 x 6/7 speed tanpa ubah OLD frame belakang + tanpa las anting RD?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Dear sobat, 1. Frame fix gear dengan OLD chainstay 120 mm dapat dipasang Hub freewheel ukuran yang sama menggunakan sprocket ulir 6, 7 bahkan 8 berjenis ulir. Bisa dengan as hub masif menggunakan mur atau as quick release berpengungkit. Hub freewheel jenis ini harganya relatif murah Rp 200 rb. 2. Agar RD dapat dipasang pada ujung batang chainstay yang bercelah diperlukan adaptor / anting anting RD fixie (rear end hanger RD), harganya juga relatif murah Rp 60 rb an. Adaptor rear end RD ini langsung dipasang pada celah ujung batang sisi kanan chainstay. 3. Untuk memperoleh hasil yang maksimal direkomendasikan menggunakan sprocket 13-34t 8 speed, dengan ukuran chainring crank single 46t. Akan diperoleh gear ratio uphill 1,35 (cukup ringan untuk tanjakan jalan fly over di Jkt. gradient 9%). Dengan gear ratio high speed 3,54, kecept sepeda pada 1 x put crank / detik : 27,6 km/jam (cukup cepat untuk sepeda fixie yang dipakai di jalan raya). 4. Hub freewheel baru jumlah lubang jari jarinya harus sama dengan hub terpasang, demikian juga diameter keliling lubang jari jari pada flange hubnya. Sehingga hub tsb dapat langsung dirakit ulang oleh perakit velg mengganti hub lama. 5. Perhitungan gear ratio dapat menggunakan : Hyperlink download “Tabel Perhitungan GR, Kecepatan & Gradient Tanjakan” (External Gear) - Tabel dapat digunakan setelah didownload drive.google.com/drive/folders/1nNwZ8clFhXES56cyVtlmfVacuNq5jbti?usp=share_link Selamat beraktivitas, semoga sehat selalu Wss danny
@randomthings2843
@randomthings2843 Жыл бұрын
@@dannykuswara3735 klo bagian BB apa perlu diubah pakai yg lebih panjang atau cukup ukuran standart pak? klo standart sekarang yang saya pakai ukuran 110.5 dari Strummer
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
@@randomthings2843 Dear sobat, 1. Agar posisi chainringnya sesuai chainline, BB nya perlu diganti dengan ukuran yang lebih panjang : 122,5 mm - 124,5 mm. Penjelasannya dapat dilihat pada video : "Memilih ukuran BB Kotak, Octalink & Hollow sesuai chainline (Membuat friction rantai minimal !)" - (kzbin.info/www/bejne/mKCrfJKNlM-YaJI) 2. Untuk memastikan ukuran BB tsb tepat sebelum membelinya, perlu dicek terlebih dahulu jarak chainline dengan memasang BB lama :: a) Meletakkan rantai pada chainring dan pada posisi COG tengah sprocket, apabila 8 speed di COG 4 atau 5., apabila 7 speed di COG 4. b) Lihat posisi rantai dari belakang sepeda apakah sudah lurus terhadap garis tengah sepeda. Hitung jarak pergeseran chainring kearah luar berapa mm sehingga posisi rantai tsb menjadi lurus. Selisih jarak tsb setelah dikali 2 dan ditambahkan ukuran panjang BB lama akan menjadi ukuran BB yang baru. 3. Rantai juga perlu diganti dengan speed yang sama dengan Sprocketnya. Untuk Sprocket 13-34t, cukup menggunakan RD medium cage. Agar pemindahan gigi berlangsung lancar diperlukan penyetelan RD dan ketegangan rantai, penjelasannya dapat dilihat pada video : a) "Cara Setel RD / Rear Derailleur yang Baik ! (Plus Upgrade Cassette yang lebih besar dgn RD Extender)" - (kzbin.info/www/bejne/r5rTn2Zmf8eNbpY) b) "Cara Setel Ketegangan Rantai Sepeda ( Dijamin gowes tambah luncur ! )" - (kzbin.info/www/bejne/e2m4na1mibSGirs) Selamat mengupgrade semoga berhasil Wss danny
@randomthings2843
@randomthings2843 Жыл бұрын
@@dannykuswara3735 siap pak. Terima kasih edukasinya. Sangat membantu sekali informasinya.
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
@@randomthings2843 Terima kasih kembali sobat ! Selamat beristirahat brsama keluarga Wss danny
@mochammadwahyu2536
@mochammadwahyu2536 Жыл бұрын
Full bike kena berapa KG pak, mohon di jawab terimakasih🙏 salam gowes sampek kempes
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Sobat Moch Wahyu, Berat sepeda rakitan ini +/- 14 kg lengkap rak. Informasi spesifikasinya ada pada description. Tetap semangat gowes agar sehat selalu ! Ws danny
@rahmatgunawan7228
@rahmatgunawan7228 Ай бұрын
Frame ukuran berapa
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Ай бұрын
Sobat Rahmat Gunawan, Framenya ukuran "M" Selamat merakit semoga berhasil Ws danny
@AishyTasya-mb8sy
@AishyTasya-mb8sy 9 ай бұрын
Head tube pake yang ukuran berapa om
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 9 ай бұрын
Sobat Tasya, Headset frame MXL mengunakan jenis Zero Stack ukuran Headtube 41 mm dan steer tube 1 1/8 inch (28,6mm) pada kemasannya ditulis ZS41/28.6 | ZS41/28.6 Selamat merakit semoga berhasil Ws danny
@mugnirosyid2651
@mugnirosyid2651 10 ай бұрын
salam pak, tinggi badan 165cm, inseam 75cm kalau memakai ws 700x35c pakai frame M, apakah top tube tidak akan mentok di selangkangan ?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 10 ай бұрын
Salam kembali sobat Mugni, 1. Posisi top tube tergantung jenis framenya tidak semata mata meninggi dengan diameter roda yang besar (ukuran ban 700x35c) 2. Untuk jenis frame merk MXL touring ukuran M ini dengan roda 700x35c, selangkangan tidak mentok top tube, masih ada jarak aman 4 cm. Selamat berhari libur bersama keluarga Ws danny
@mugnirosyid2651
@mugnirosyid2651 10 ай бұрын
@@dannykuswara3735 terima kasih pak Semoga sehat selalu..aamiin
@dhimasbagussudiroutomo1954
@dhimasbagussudiroutomo1954 Жыл бұрын
Mengubah sepeda MTB menjadi Hybrid / Commuter apakah worth ya pak? Saya ada Thrill Cleave (MTB Hardtail), rencana saya mau ubah jadi hybrid dengan ganti Fork depan jadi Rigid. Tapi saya takut jatuhnya nunduk sekali, apakah bisa diakali dengan Handlebar yang rise?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Sobat Dhimas Bagus, 1. Geometri MTB Thrill Cleave khusus untuk peruntukan fork suspensi dengan travel cukup panjang +/- 15 cm. Apabila dikonversi menjadi sepeda Hybrid atau Gravel yang menggunakan fork rigid akan terjadi penurunan posisi headtube dan crank yang cukup besar. Demikian sudut casternya menjadi lebih kecil, sehingga kendali dan kestabilan sepeda menjadi berkurang. 2. Penambahan spacer stem atau penggunaan stang highrise tetap tidak akan merubah geometri sepeda tsb. Konversi sepeda MTB menjadi Hybrid atau Commuter secara teknis bisa direkomendasikan apabila geometeri frame sebelumnya menggunakan fork dengan travel pendek +/- 10cm. Perubahan ketinggian headtube yang tidak terlalu besar untuk keamanan dalam pengendalian sepeda. 3. Karena sepeda MTB memiliki keunggulan penggunaan pada medan offoad, apabila tersedia dana yang mencukupi, bisa dipertimbangkan membeli sepeda Hybrid atau Commuter yang geometri framenya berbeda. Dan kita tetap memiliki sepeda MTB yang diperuntukan khusus blusukan. Selamat beristirahat bersama keluarga Wss danny PEDOMAN MEMBANGUN SEPEDA GRAVEL DARI SEPEDA MTB Sepeda gravel memiliki spesifikasi khusus karena asalnya dibangun dari sepeda road. Yang lebih mendekati spesifikasinya adalah sepeda hybrid karena sepeda hybrid didisain dari sepeda MTB agar dapat berjalan cepat dan ringan dijalan raya. Namun apabila ingin membangun sepeda Gravel dari sepeda MTB, dapat dilakukan dengan lebih banyak perubahan : 1) Sudut caster head tube sepeda gravel sekitar 16 derajat terhadap vertikal, sedikit lebih kecil dari sepeda MTB. Sudut ini tidak ada masalah, dengan sudut caster yang lebih besar sepeda lebih stabil di jalan bebatuan. 2) Stang diganti dengan dropbar sehingga shifternya perlu perlu diganti dengan drifter. Apabila tetap ingin flatbar, shifter tidak perlu diganti. c) Fork diganti dengan tipe rigid agar ringan atau tipe suspension yagn travelnya pendek maks 10 cm. Panjang fork disesuaikan untuk ban 700C atau 27,5 inch 3) Crank biasanya single chainring 36t dengan gigi cassette 11-50t. Perlu penggantian RD dengan jangkauan gigi yang lebih besar. Apabila menggunakan crank double atau triple, tinggal menyesuaikan gear ratio highspeed minimal = 4 dan gear ratio uphill maksimal 0,6 4) Ban biasanya menggunakan ukuran 700c atau 27,5 inch agar lebih luncur. Frame MTB 26 inch dapat menggunakan ban ukuran dengan lebar ban cukup 1,65 inch atau 38 - 40 mm dengan profil kasar 5) Pedal diganti dengan tipe ramping untuk road bike atau model cleat. 6) Rem disc adalah wajib karena medan yang ditempuh adalah semi offroad.
@unaninbabas1
@unaninbabas1 Жыл бұрын
Ayok rakit mxl aja om, saya juga thrill cleave 2 tp ga ada niatan pake fork rigid karena udah kebayang clearance pendek (ngeri mentok pas ada poldur hehe)
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
@@unaninbabas1 Terima kasih sobat Irfan atas sarannya ! Wss danny
@dhimasbagussudiroutomo1954
@dhimasbagussudiroutomo1954 Жыл бұрын
@@unaninbabas1 berarti solusinya nambah sepeda ya mas? 😂 masnya dah mulai rakit kah?
@unaninbabas1
@unaninbabas1 Жыл бұрын
@@dhimasbagussudiroutomo1954 nambah frame aja, part pindah semua ke mxl 😂 kebetulan udah lama diganti jadi 1x9
@syahrulll838
@syahrulll838 Жыл бұрын
Aman yg paman buat ulir di bb ?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Sobat Syahrulll, 1. Ulirnya dan konstruksinya sama dengan dudukan plastik jalur kabel shifter pada sepeda yang memiliki FD dan RD. 2. Ketahanannya sudah teruji seperti yang dipasang pada sepeda jengki, setelah > 3 tahun berfungsi baik. Bisa dilihat pada video : "Sepeda Jengki Reborn .... (Nyatanya enak dipakai kemana mana !! 👍👍)" - (kzbin.info/www/bejne/fJ67oYGllrWceKs) Selamat berhari libur Wss danny
@syahrulll838
@syahrulll838 Жыл бұрын
@@dannykuswara3735 Terimakasih respondnya Pak Danny
@ikhwanridho7617
@ikhwanridho7617 29 күн бұрын
Framenya dari mxl ya om?
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 29 күн бұрын
Benar sobat Ikhwan ! Salam hangat danny
@ikhwanridho7617
@ikhwanridho7617 29 күн бұрын
@@dannykuswara3735 mantab om, semangat gowes & sehat selalu 👍
@rusmanamazie2223
@rusmanamazie2223 Жыл бұрын
Pa Danny, boleh minta nomer WA
@dannykuswara3735
@dannykuswara3735 Жыл бұрын
Sobat Rusman, Nomor WA saya 0816 1377566 Ws danny
@rusmanamazie2223
@rusmanamazie2223 Жыл бұрын
terimakasih Pak Danny
He sees meat everywhere 😄🥩
00:11
AngLova
Рет қаралды 10 МЛН
БОЛЬШОЙ ПЕТУШОК #shorts
00:21
Паша Осадчий
Рет қаралды 8 МЛН
Sigma Girl Past #funny #sigma #viral
00:20
CRAZY GREAPA
Рет қаралды 30 МЛН
DOWNHILL GRAVEL RIDE IN THE DOLOMITES
11:11
Fernwee
Рет қаралды 97 М.
RAKIT SEPEDA GRAVEL MURAH  (MXL GRAVEL BIKE) under 5 juta
5:31
Verlian Bimantoro
Рет қаралды 6 М.